Home » » Dukungan Dana Rp800 juta Untuk TimNas

Dukungan Dana Rp800 juta Untuk TimNas

Written By Unknown on Jumat, 23 November 2012 | 5:11 PM

Dukungan Dana Rp800 juta Untuk TimNas


Dukungan Dana Rp800 juta Untuk TimNas | Info Bola – Sebagai bentuk dukungan Menpora terhadap TimNas Indonesia yang akan menjalani Piala AFF 2012 di Malaysia, 24 November hingga 1 Desember nanti, sebanyak Rp800 juta telah dikucurkan demi memberi semangat baru serta anggaran TimNas yang begitu besar.

"Kami akan terus mendukung mereka. Kami berharap semuanya bisa memberikan hasil yang terbaik," kata Andi Mallarangeng di sela pembukaan Rakor Bakohumas dengan tema " Peningkatan Pemahaman Undang-Undang Nomor 40 tahun 2009 tentang Kepemudaan Bagi Kehumasan Menyongsong Komunitas ASEAN 2015" di Jakarta, Kamis (22/11/2012).

Menurut Andi, sepak bola Indonesia saat ini dinilai sudah ada peningkatan setelah sebelumnya terjadi konflik yang berkepanjangan. Kondisi ini dinilai positif dan diharapkan bisa memberikan semangat baru bagi Timnas Garuda.

Semakin kondusifnya timnas, kata dia, berdampak pula pada dukungan dari pemerintah dalam hal ini pemberian dana. Setelah melakukan pemantauan dan pengkajian, Timnas Garuda yang turun di Piala AFF 2012 akhirnya mendapatkan bantuan Rp800 juta.

"Kami melihat sudah ada kemajuan terkait dengan diskriminasi pemain. Makanya bantuan bisa diturunkan. Saat ini masih dalam proses pencairan," katanya menambahkan.

Sesuai anggaran Pria asal Makassar itu menjelaskan, bantuan yang diberikan kepada Timnas Senior ini sesuai dengan anggaran yang ada. Dana yang diberikan kepada Timnas Garuda yang berlaga di Piala AFF 2012 bukan dana yang diperuntukkan pada pembinaan sepak bola usia muda.

"Untuk usia muda tidak ada masalah. Bantuan terus kami berikan sesuai dengan penganggaran," kata mantan juru bicara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu.

Anggaran yang dibutuhkan oleh PSSI khusus untuk Piala AFF 2012 ini lebih dari Rp2 miliar. Berbagai cara untuk menggali dana juga dilakukan termasuk melakukan malam "gala dinner" pemain dengan pengusaha. Hasilnya mampu terkumpul lebih dari Rp1 miliar. Begitu juga dengan sumbangan dari suporter sebesar Rp56 juta.


Share this article :
ads
ads
 
Copyright © 2013. Berita Bola - Informasi Terkini - Prediksi Skor Bola Terkini - All Rights Reserved.
Template Redesign by Hendrikson FBI Published by Kaumseni Backlink