Home » » Tinggalkan Sriwijaya FC, Aliyudin Diincar Persikabo

Tinggalkan Sriwijaya FC, Aliyudin Diincar Persikabo

Written By Unknown on Rabu, 24 April 2013 | 7:39 PM

Tinggalkan Sriwijaya FC, Aliyudin Diincar Persikabo
Tinggalkan Sriwijaya FC, Aliyudin Diincar Persikabo | Info Bola - Usai dipecat oleh Sriwijaya FC, mantan pemain Persija Aliyudin langsung mendapat perhatian oleh manajemen Persikabo Bogor yang merupakan salah satu klub Divisi Utama Liga Indonesia. Meski demikian, Ia mengaku berpisah dengan Sriwijaya FC harus diakui bukan hal yang mudah, mengingat situasi kondusif dan suasana kekeluargaan yang sangat terasa. Apalagi Fakrudin mengaku cukup kaget bahwa dirinya termasuk dalam daftar kelima pemain yang dilepas.

“Ya memang sudah ada tawaran dari Persikabo selepas saya dilepas kemarin,” katanya ketika dihubungi Sripo, Selasa (23/4/2013). Striker yang memiliki karakter pemainan cepat dan gesit ini masih belum memutuskan apakah tawaran dari klub yang bermarkas di kampung halamannya itu akan diterima atau tidak. Diakuinya, dia masih ingin menimbang-nimbang sembari menunggu tawaran dari klub lain, terlebih penutupan jendela transfer dirasa masih cukup lama.

“Sekarang saya sudah berada di Cikeas, Bogor, berkumpul dengan keluarga,” ucap mantan Persib Bandung itu.
Aliyudin mengatakan, kendati perannya di Sriwijaya FC pada putaran pertama lalu bisa dibilang kurang optimal karena harus pemulihan cedera lutut, namun Aliyudin berharap pada manajemen agar bisa menyelesaikan seluruh sangkutan, baik itu gaji maupun bonus yang sudah menjadi haknya.

“Sebagai pemain saya harus profesional dan menerima keputusan manajemen. Kita sudah tahu resikonya, jadi tidak ada yang perlu dipermasalahkan,” ungkapnya.

Serupa dengan Aliyudin, dua pemain Sriwijaya FC lainnya, Taufik Kasrun dan Fakrudin yang juga dipecat, mengaku bisa menerima keputusan manajemen, yang beralasan pemecatan ini untuk menyeimbangkan kondisi finansial tim. [ABK]


Share this article :
ads
ads
 
Copyright © 2013. Berita Bola - Informasi Terkini - Prediksi Skor Bola Terkini - All Rights Reserved.
Template Redesign by Hendrikson FBI Published by Kaumseni Backlink